in

Polsek Bagan Sinembah Amankan Kernet Modus Pinjam Motor Lalu di Gelapkan

BAGANBATU (riauoposisi.com) – Tim Opsnal Polsek Bagan Sinembah mengamankan seorang pria di duga meminjam sepeda motor namun tak kunjung dibalikkan selama 3 hari.

Diketahui, aksi modus pinjam sepeda motor tersebut, terjadi di PTPN III Perkebunan Sei Meranti Afd III Kepenghuluan Bahtera Makmur, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rohil.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Mapolsek Bagan Sinembah pada Sabtu (4/3/2022/3) menyebutkan, tersangka berinisial FRS warga Jalan Lintas Riau Gang Podomoro RT 003 Rw 004 Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rohil.

Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK yang dikonfirmasi melalui Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Jhon Firdaus Amk membenarkan adanya tindak pidana penggelapan.

“Iya, tersangka FRS beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek Bagan Sinembah guna pengusutan lebih lanjut”, jelasnya.

Diungkapkan Kapolsek, kronologi bermula Pada Selasa (20/2/2023) sekira pukul 09.00 wib pelapor sedang bekerja memperbaiki mobil Truk Cotldiesel di PTPN III Perkebunan Sei Meranti Afd III Kepenghuluan Bahtera Makmur Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rohil.

Lalu didatangi oleh tersangka yang mana tersangka juga bekerja sebagai kernet mobil Truk dan pada saat itu sedang menunggu supir. Terlapor meminjam sepeda motor milik pelapor jenis Honda Supra 125 SD dengan No Pol BM 3463 PL dengan alasan untuk membeli celana.

Kemudian pelapor meminjamkan sepeda motor miliknya kepada tersangka akan tetapi sampai 3 hari sepeda motor tersebut belum juga dipulangkan. Lalu pelapor bersama temannya pergi kerumah tersangka untuk mencari tersangka.

Sesampainya dirumah orang tua tersangka, pelapor bertemu dengan kakak tersangka dan pelapor menanyakan keberadaan tersangka namun tersangka tidak pernah pulang kerumah.

Mendengar jawaban dari kakak tersangka tersebut pelapor pun langsung pulang. Kemudian pada tanggal 02 Maret sekitar jam 19.00 wib pelapor mendapat telpon oleh saudara Edi untuk datang ke Afd III dan sesampainya disana pelapor menemukan terlapor telah diamankan oleh warga setempat.

“Bhabinkamtibmas Aipda Carles Simangunsong SH bersama warga membawa terlapor ke Polsek Bagan Sinembah guna pengusutan lebih lanjut”,. (Mam)

About Post Author

Written by Riauoposisi

Tinggalkan Balasan

Pemanen Sawit Temukan Anak Hilang Selama 18 Jam, Ini Pesan Kapolsek Bagan Sinembah

Ketua STAIR Bagan Batu Sematkan 85 Wisuda Sarjana, Imron Ridho: Alumni STAIR Ada di Pemerintahan dan Jadi Politikus