Satres Narkoba Labuhanbatu Dapat Apresiasi Dari Masyarakat Tangkap Bandar Narkoba di Panai Tengah
Labuhanbatu,riau oposisi.com
Satuan Reserse Narkoba Polres Labuhanbatu dapat apresiasi dari masyarakat Kecamatan Panai Hulu dan Kecamatan Panai Tengah atas tertangkapnya Suhardi alias Unying beserta istrinya dan adik kandungnya yang selama ini meresahkan masyarakat menjual barang haram yang merusak regenerasi anak bangsa. Minggu (22/11/2020)
“Kami apresiasi kinerja Satres Narkoba Polres Labuhanbatu yang berhasil menangkap pengedar/bandar narkoba di wilayah kami,”kata Rudi warga Panai Hulu kepada awak media ini via selular,Senin (23/11/2020) setelah membaca pemberitaan di Riau oposisi.com.
Dikatakannya, keresahan warga sudah cukup tinggi akibat maraknya peredaran narkoba yang menimbulkan angka tindakan kriminal semakin tinggi.
“Pencurian pun meningkat tajam akibat maraknya peredaran narkoba. Kami berharap peredaran narkoba di wilayah kami ini dapat disapu bersih,”ujar Rudi.
Sementara tu,salah seorang warga Desa Cinta Makmur, Kecamatan Panai Hulu menghubungi awak media ini via selular agar menyampaikan kepada Kapolres Labuhanbatu atau pun Kasat Narkoba agar Desa Cinta Makmur diprioritaskan untuk pemberantasan narkoba.
‘Tolong sampaikan kepada Kapolres dan Kasat Mas, Desa Cinta Makmur diprioritaskan untuk pemberantasan narkoba, karena sudah sangat meresahkan. Bahkan bisa dikatakan desa kami ini sudah jadi basis terbesar di Kecamatan Panai Hulu untuk peredaran narkoba,”sebut sumber yang minta tidak ditulis namanya dari seberang telepon.
Hal senada juga dikatakan Budi Rahmat warga Desa Sei Rakyat via WhatsApp kepada Riau oposisi.com atas kinerja Satres narkoba Polres Labuhanbatu.
“Mantap kinerja Satres Narkoba Polres Labuhanbatu Ketua, kita harapkan di Desa Sei Rakyat dan desa sekitarnya narkoba dapat disapu bersih,”sebut Budi Rahmat.
Ketua Lembaga Anti Narkoba ( LAN) Labuhanbatu Ismail Nasution juga memberikan apresiasi kepada Satres Narkoba Polres Labuhanbatu atas keberhasilannya menangkap terduga bandar narkoba di Desa Bagan Bilah yang selama ini meresahkan warga.
“Namun PR belum usai, masih banyak bandar – bandar lainnya yang masih bermain. Sikat semuanya. Jangan beri kesempatan narkoba merajalela di wilayah pantai ini. Di Kecamatan Bilah Hilir juga peredaran masih cukup tinggi,kita berharap di daerah itu juga ditumpas kandas,”imbuh Ismail akrab disapa Fail. RO/202