Batu Hampar (riauoposisi.com) – Guna mempererat tali silaturahmi kepada masyarakat, Polsek Batu Hampar kembali rutin menggelar kegiatan sedekah Jum’at kepada warga kurang mampu di Kecamatan Batu Hampar, Kabupaten Rohil, Jum’at (25/8/2023).
Kegiatan sedekah Jum’at tersebut juga sebagai upaya polri hadir di tengah-tengah masyarakat yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Batu Hampar IPDA Robiansyah SH MH didampingi para personil, tampak kehadiran jajaran Polsek Batu Hampar disambut hangat oleh warga.
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK Msi yang dikonfirmasi melalui Kapolsek Batu Hampar IPDA Robiansyah SH MH menyebutkan, bahwa kegiatan sedekah Jum’at yang rutin dilaksanakan merupakan program rutin setiap harinya.
“Sedekah Jum’at merupakan kegiatan rutin yang dilakukan untuk masyarakat sebagai wujud polri peduli kepada masyarakat”, sebut Kapolsek kepada Riau Oposisi.
Dalam kesempatan tersebut, tampak warga penerima bantuan merasa terharu dan berterima kasih atas kedatangan jajaran Polsek Batu Hampar karena masa-masa saat seperti ini masih ada orang yang peduli kepada warga kurang mampu.
“Terima kasih kepada pak Kapolsek dan personil telah memberikan bantuan kepada kami, semoga apa yang telah diberikan dibalas oleh Allah SWT”, ujar salah satu keluarga penerima bantuan tersebut.
Kapolsek berharap, kepada warga penerima dapat meringankan beban kebutuhan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu dirinya juga menghimbau kepada masyarakat agar menjaga Kamtibmas dan menjaga pola hidup sehat.
“Benar, kami berikan paket sembako. Warga penerima bantuan merupakan orang-orang yang betul-betul membutuhkan. Hal itu agar penyaluran sedekah Jum’at tepat sasaran”, ungkap Kapolsek Robi yang akrab disapa. (Mam)