Husni & Hannalore Juga Terpapar Corona.
Medan, riau oposisi.com
Sebelum Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan, Akhyar Nasution dinyatakan positif covid-19. Ternyata ada dua bawahannya atau pejabat eselon II yang lebih dahulu terpapar Covid 19.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Medan, Edwin Effendi mengatakan, ada dua koleganya yang telah dinyatakan positif covid-19 yakni M Husni Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan, serta Hannalore Simanjuntak Kepala Dinas Tenaga Kerja.
Sampai hari ini kepala dinas ada 2 orang (positif), Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamana serta Kepala Dinas Tenaga Kerja. Staf ada, kepala bidang ada. Dua orang tersebut masih dirawat,” jelas Edwin, Rabu (5/8).
Di dua kantor instansi tersebut, kata dia, juga tidak dilakukan penutupan total alias lock down.
Tidak setiap apa ditutup, dilihat lokasi dan kontak erat, ditempat kegiatan yang terkonfirmasi,” bebernya.
Karena semakin banyaknya jumlah orang yang terpapar virus corona, Edwin meminta semua pihak dan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan seperti pakai masker, rajin cuci tangan dan jaga jarak. RO/203